Bagi sebagian orang, menghitung adalah pekerjaan yang memusingkan, karena menghitung membutuhkan tingkat ketelitian yang sangat tinggi. Pelajaran menghitung tidak bisa disamakan dengan pelajaran menghafal, meskipun sama-sama harus menghafal.
Dalam menghitung yang harus dihafal adalah cara untuk mendapatkan hasilnya, bukan hasil dari perhitungannya. Berikut adalah sebuah tips untuk menghitung (mengalikan 2 buah bilangan) dengan cepat tanpa harus menggunakan kalkulator.
Dan tentunya cara ini sangan menyenangkan, sehingga dapat memudahkan kita untuk mengalikan 2 buah bilangan dengan cepat dengan menggunakan beberapa garis lurus yang dibuat sedemikian rupa sehingga memperoleh hasil perkalian dengan cepat.
Simak vidio berikut ini:
Ambil contoh pada vidio di atas adalah 12 x 13 = ....?
Berikut Adalah langkah-langkahnya :
- Untuk angka 12, ambil angka puluhannya, yaitu 1 dan ambil angga satuannya, yaitu 2. Kemudian gambar beberapa garis seperti berikut.
Garis dibawah (1 garis) menandakan angka puluhan, dan 2 garis diatas menandakan satuan
- Untuk angka 13 buat garis puluhan dan satuan melintang diatas garis sebelumnya
Garis diatas (1 garis) menandakan angka puluhan, dan 3 garis dibawah menandakan satuan
- Dari gambar diatas sekarang kita kelompokkan titik pertemuan masing-masing garis seperti berikut ini :
- Kelompok titik paling kiri = 1 titik, ini akan menjadi ratusan
- Kelompok titik tengah = 5 titik, ini akan menjadi puluhan
- Kelompok titik paling kanan = 6 titik, ini akan menjadi satuan
- Sehingga kalau di gabung penulisannya akan menjadi 156
- Dan berdasarkan hasil perhitungan diatas, kita dapatkan hasil perkalian 12 x 13 = 156
Tantangan :
Dengan menggunakan metode diatas hitunglah perkalian berikut :
219 x 19 = ...?
Selamat Mencoba...
0 comments:
Post a Comment